Bunda, tidak perlu bingung untuk menyiapkan menu bekal anak ke sekolah. Kali ini, kami akan hadirkan resep Meatball sederhana, yang rasanya berbeda dari Resep Meatball biasa.
Resep Meatball Asam Manis
Adonan untuk Meatball:
- 500 gram daging ayam/sapi giling
- 60cc tepung panir/panko
- Garam dan lada secukupnya
- Bawang putih dan bawang bombay dihaluskan
- 2 sdm susu bubuk
- parutan keju secukupnya
- Bila suka, bisa tambahkan serpihan oregano kering secukupnya. Oregano kering bisa dibeli di supermarket atau hipermarket terdekat.
Bahan untuk saus asam manis:
- Nanas, dipotong dadu kecil-kecil
- Bawang Bombay diiris tipis-tipis
- Bawang Putih dihaluskan
- Tomat dipotong dadu kecil-kecil
- Saus Tomat secukupnya
- Kecap Asin
- Lada, Garam, Gula secukupnya
- Minyak untuk menumis
- 1 sdm Maizena untuk mengentalkan saus
Cara membuat Meatball:
- Aduk semua bahan meatball jadi satu hingga campurannya rata. Tepung panir bisa ditambahkan bila adonan dirasa kurang lembut.
- Bentuknya menjadi bulatan-bulatan kecil. Sebaiknya meatball tidak terlalu besar, supaya lebih cepat matang hingga bagian dalamnya, dan juga cocok untuk ukuran suapan si Kecil.
Cara membuat saus asam manis:
- Panaskan minyak, tumis nanas hingga melunak.
- Masukkan bawang bombay dan bawang putih hingga harum.
- Masukkan tomat dan tumis hingga melunak
- Masukkan saos tomat, gula, garam, lada, kecap asin, hingga harum.
- Tambahkan air sedikit
- Cicipi rasanya, bila dirasa kurang asin/manis tambahkan lah gula/garam/kecap asin sekarang, sebelum meatball dimasukkan.
- Masukkan bulatan-bulatan meatball, tutup wajan, aduk sesaat agar meatball matang merata. Pastikan meatball benar-benar matang merata hingga bagian paling dalam.
- Aduk maizena ke dalam 3 sdm air hingga rata, lalu masukkan ke wajan. Aduk agar larutan maizena segera merata dengan saus. Dan sauspun mengental.
- Meatball asam manis siap dihidangkan.
Meatball asam manis lezat pun siap disajikan di rumah, ataupun sebagai bekal anak ke sekolah. Meatball bisa dimakan dengan nasi putih ataupun pasta.
Bunda, selamat mencoba resep Meatball nya ya...
Anak sulit makan? Bacalah pengalaman seorang ibu yang mengalaminya sejak si Kecil masih bayi hingga balita.Klik di sini untuk membaca artikel selengkapnya.
Photo Credit : Pixabay

No comments:
Post a Comment