![]() |
| lama bayi tidur |
Berapa Lama Bayi Tidur Dalam Sehari
- Bayi yang baru lahir atau newborn lama waktu tidur sekitar 18 jam sehari. Durasi tidur adalah 3 hingga 4 jam setiap sekali tidur. Pada malam hari bayi akan sering terbangun karena badan bayi belum dapat membedakan siang dan malam.
- Bayi usia 3 bulan mulai terlihat siklus tidur bayi. Lama bayi tidur mulai bervariasi antara 14 hingga 18 jam sehari dan durasi tidur mulai berkurang.
- Bayi usia 4 hingga 12 bulan lama tidur normal dalam sehari biasanya hingga 14 jam.Namun, pada mulai usia 4 bulan, bayi mulai lebih sering berinteraksi seperti bermain dan berkomunikasi. Sehingga, lama tidur bayi mulai berselang-seling dengan aktivitas ketika bayi terbangun.
Agar Bayi Tidur Pulas
Agar bayi tidur pulas beberapa tips berikut dapat membantu:
- Usahakan agar bayi jangan terlalu lelah. Bayi yang lelah akan rewel lebih susah tidur.
- Tidurkan bayi pada permukaan yang lembut dan nyaman. Bila perlu, tambahkan bantal empuk atau boneka yang membuat nyaman.
- Biasakan untuk mematikan lampu atau menyalakan lampu tidur sehingga bayi merasa nyaman. Selain itu, dengan mematikan lampu saat tidur akan membuat bayi "belajar" siklus tidurnya dan mengenali jam tidurnya.
- Sekali-sekali kita boleh memanjakan bayi dengan menggendongnya perlahan, mengayun box hingga memberi Empeng agar bayi tidur pulas.
Posted By Tentangkeluarga101

No comments:
Post a Comment